Rabu, 02 Maret 2016

KARL LAGERFELD RILIS TAS ISTIMEWA UNTUK ARTNET

Tas istimewa untuk wanita dan berkelas itu datang dari berbagai merk tas terkenal kali ini saya akan membahas tas bestan dari Karl Lagerfeld kembali melakukan selebrasi. Kali ini Creative Director rumah mode Chanel dan Fendi tersebut, melakukannya dengan mendesain tiga tas khusus berkolaborasi dengan Artnet, sebuah situs e-commerce yang menjual karya seni. Selebrasi Karl tersebut dilakukan atas kesuksesannya untuk meluncurkan situs e-commerce eponymous label-nya Karl Lagerfeld di www.karl.com.



 Nantinya tiga tas yang didesain Karl untuk Artnet akan dilelang di Arnet.com bersama dengan sketch, bingkai dan tanda tangan Karl. Hal tersebut tak biasanya dilakukan oleh sang desainer, namun kali ini ia mencoba untuk melakukan approach yang lebih personal melalui kreasinya.



Karl juga melakukan pendekatan yang berbeda pada kreasi tasnya untuk Artnet. Sang desainer menampilkan nuansa feminin yang eklektik namun hadir dengan sentuhan mewah. Seperti pada tas Le Spectre de la Rose yang tampil bernuansa feminin dengan siluet structured. Balutan warna baby pink yang lembut dengan aplikasi pearl pada bagian memberikan kesan mewah. Hadir pula tas Crescendo dengan fitur dua kantung multiwarna bermaterial suede, dan nuansa arsitektural yang chic. Sementara yang terakhir, Karl mengkreasikan tas City Butterfly dengan tampilan glamor berwarna metalik, yang terinspirasi dari keanggunan rupa kupu - kupu.







 Tas ini juga dilengkapi aksen shearling untuk nuansa mewahnya. Mengenai kreasi tas istimewanya kali ini Karl berujar bahwa ia meluncurkannya dalam harga yang fantastis. "Tas ini akan dijual dengan harga yang mahal, karena mereka unik dan mereka tidak akan diproduksi lagi setelahnya," ujar Karl.

Bagaimana menurut anda istimewa bukan tas besutan karl, dan bisa dijadikan koleksi ataupun investasu heemmm yang lumayan bukan.